cara instagram ads memasarkan produk secara lebih luas perlu diketahui oleh para pebisnis pemula. Dengan beriklan di Instagram Ads, diharapkan pelaku bisnis. Dapat menggaet pembeli potensial sehingga meningkatkan jumlah pesanan.
Instagram Ads merupakan sebuah layanan untuk menayangkan iklan di media sosial Instagram. Perlu diketahui bahwa jika ingin memanfaatkan layanan Instagram Ads, pelaku bisnis dikenakan biaya untuk beriklan.
Konten yang diunggah untuk beriklan di Instagram Ads dapat berupa gambar atau video dan akan muncul di story, reels, atau feed calon pembeli. Dalam unggahan yang diiklankan tersebut, biasanya akan ada tambahan keterangan “Sponsored”.
Untuk mengetahui langkah-langkah mudah bagaimana cara Instagram Ads menayangkan iklan yang berpotensi menarik calon pembeli, simak uraian di bawah ini.
Cara Instagram Ads Menggaet Calon Pembeli Potensial
Instagram Ads dapat mengakomodasi pebisnis pemula yang ingin menjangkau pembeli secara lebih luas. Tidak hanya pengikut di akun Instagram bisnis yang mendapatkan iklan, tetapi seluruh pengguna Instagram dapat menerima promosi konten dari bisnis yang dipasarkan.
Menayangkan iklan di Instagram Ads juga bisa disesuaikan dengan target pasar dari produk yang akan dipromosikan sehingga pengguna Instagram yang menerima iklan dipastikan adalah calon pembeli yang potensial.
Namun, pastikan akun Instagram yang nantinya dimanfaatkan untuk beriklan bukanlah akun personal. Jika akun tersebut masih berupa akun personal, pengguna dapat mengubahnya menjadi akun bisnis terlebih dahulu. Di samping itu, pastikan pula konten tentang produk yang akan diiklankan harus sudah diunggah.
Berikut adalah beberapa langkah mudah cara Instagram Ads menayangkan iklan yang perlu diketahui oleh pebisnis pemula untuk meningkatkan jumlah pesanan:
- Masuk ke aplikasi Instagram.
- Pilih unggahan konten berisi produk yang ingin dipromosikan.
- Klik tombol “Boost Post”.
- Pada bagian “Goal”, tentukan 1 dari 3 tujuan iklan yang tersedia sesuai dengan yang diharapkan.
- Pilih “Visit your profile” untuk memperkenalkan brand dan menambah jumlah pengikut di Instagram.
- Pilih “Visit your website” untuk memperbanyak kunjungan ke situs website dari produk yang diiklankan.
- Pilih “Message you” untuk menyambungkan iklan ke Direct Message Instagram atau aplikasi WhatsApp Business agar memudahkan pembeli menanyakan produk yang dipasarkan.
- Jika sudah, klik “Next”.
- Pada bagian “Audience”, tentukan target calon pembeli yang potensial.
- Pilih “Suggested audience” apabila pengikut di akun Instagram bisnis telah sesuai dengan target pembeli dan Instagram sendiri pun akan menyarankan kepada calon pembeli potensial lainnya.
- Pilih “Create your own” apabila ingin menargetkan pembeli secara manual. Isi sesuai dengan target pasar dari produk yang dipromosikan, seperti lokasi pembeli, minat, usia, dan jenis kelaminnya.
- Jika sudah, klik “Next”.
- Pada bagian “Budget & Duration”, tentukan biaya dan atur durasi waktu iklan yang akan ditayangkan. Semakin tinggi anggaran per hari untuk iklan, maka jangkauan iklan akan lebih besar. Kemudian, klik “Next”.
- Pada bagian “Payment method”, klik “Add payment method” untuk menentukan metode pembayaran yang diinginkan
- Lalu, klik “Boost Post”.
- Iklan pun sudah mulai aktif.
Demikian cara Instagram Ads menayangkan iklan produk yang perlu diketahui oleh pengguna Instagram yang sedang menjalankan usaha atau bisnis. Cara Instagram Ads bekerja mempromosikan produk pun bisa dikatakan efektif dan efisien.
Dengan memanfaatkan layanan ini di media sosial Instagram, tentu diharapkan mendorong penjualan sehingga bisnis pun berjalan dengan baik dan lancar sesuai yang diharapkan.